Selasa, 05 April 2016

Kolonialisme dan Imperialisme


Hah, kolonialisme? Imperialisme? Apaan tuh?


A.      Kolonialisme

I.                    Definisi
Menurut bahasa berasal dari kata colonia (bahasa Latin), artinya tanah pemukiman jajahan.  Koloni adalah pemukiman suatu negara di luar wilayahnya, yang lalu daerah itu diakui sebagai wilayah negaranya. Menurut istilah, kolonialisme adalah usaha untuk memperluas wilayah kekuasaan suatu negara di luar wilayah negara tersebut. Tujuan umumnya untuk dapat memeroleh sumber daya alam/manusia dari wilayah tersebut. Biasanya sih wilayah koloni itu tentunya yang kaya akan bahan mentah sehingga bisa dikelola oleh pelaku kolonialisme.

II.                  Bentuk-bentuk Kolonialisme
a.       Koloni Eksploitasi, bertujuan untuk menguras kekayaan alam dan tenaga penduduknya secara paksa (bisa dengan kerja rodi) untuk kepentingan pelaku kolonialisme.
b.      Koloni Penduduk, yaitu dengan cara menyingkirkan penduduk aslinya oleh pendatang baru sehingga kedudukan pribumi terabaikan.
c.       Koloni Deportasi, yang dimana daerahnya dijadikan pembuangan narapidana yang udah gabisa ditangani pemerintah pelaku kolonialisme. Biasanya narapidana yang dihukum seumur hidup, dan mereka harus jadi tenaga kerja tanpa dibayar so pemerintah gaperlu ngasih mereka makanan.


      B.      Imperialisme

I.                    Definisi
Berasal dari bahasa Latin yang artinya memerintah. Menurut istilah, imperialism adalah usaha memperluas wilayah negaranya guna menguasai negara lain.

II.                  Bentuk-bentuk Imperialisme
a.       Imperialisme Kuno. Sudah ada sejak sebelum revolusi industri. Punya 3 semboyan; memiliki kekayaan (gold), mencapai kejayaan (glory), dan menyebarkan agama (gospel). Contohnya adalah negara Portugis dan Spanyol.
b.      Imperialisme Modern. Berlangsung setelah revolusi industri, sekitar tahun 1500 M sampai Perang Dunia II pada tahun 1942. Bertujuan untuk mengembangkan perekonomian negaranya sehingga berusaha mencari wilayah jajahan. Contoh negaranya adalah Inggris yang merupakan pelopornya.
c.       Imperialisme Ultramodern. Lebih menekankan pada penguasaan mental, ideologi, dan psikologi negara lain. Berlangsung setelah Perang Dunia II sampai sekarang.


      C.      Perbedaan Kolonialisme dan Imperialisme
Kolonialisme bertujuan menguras habis kekayan alam suatu negara untuk diangkut ke negara pelaku kolonialisme.
Imperialisme bertujuan untuk memengaruhi negara lain pada seluruh bidang kehidupannya.

      D.      Persamaan Kolonialisme dan Imperialisme
Keduanya bertujuan memakmurkan negara mereka sendiri, tapi malah menyesatkan negara yang diajajah menjadi semakin menderita :’( .

      E.       Contoh Negara Pelakunya
Kolonialisme: Portugis, Spanyol, dan Belanda.
Imperialisme: Jepang dan Inggris.


Mungkin sekarang kalian jadi berpikir, “Wah kok mereka jahat banget ya sampai nyiksa negara lain hanya untuk kepentingan mereka sendiri?”. Ya terkadang salah negara yang menjadi korban itu sendiri juga sih. Bisa jadi mereka tidak tau bagaimana mengolah sumber daya alam mereka dengan maksimal, cenderung malah menyia-nyiakannya. Mereka ga sadar bahwa mereka punya kekayaan alam yang melimpah, malahan melihat apa yang dimiliki negara lain.

Yaa kira-kira kaya kamu cuman merhatiin orang yang jauh dari kamu, yang sulit digapai. Padahal sebenarnya orang yang selama ini kamu butuhin ada di sebelah kamu :’> *aduh baper.

Itu contoh untuk kolonialisme. Nah kalo untuk imperialisme, bisa jadi si negara-korban itu gabisa melihat betapa indahnya apa yang telah mereka miliki. Jika seandainya mereka bisa bangga dengan hasil produk negara mereka sendiri, pasti bisa bedain lah yang mana pengaruh buruk dan yang mana pengaruh baik dari negara lain yang masuk ke negara mereka sendiri.

Yaa *lagi-lagi kaya kamu iri ngeliat orang lain lebih cakep dari kamu, lebih stylish. Dan kamu cenderung pingin ikutan beli baju-baju yang orang lain pake, pake bahan kosmetik yang orang lain gunain. Padahal, you are beautiful just the way you are, so – kun anta tazdada jamaalaa. Be yourself and you will increase in beauty ;) .

Btw keep your spirit in learning history >,<
Here, Asuna for ya ;p


Sumber: 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar